Orangtua kerap pusing kalau tembok rumahnya dicoret-coret oleh anak. Bukan karena perilakunya, tapi bingung mengenai bagaimana membersihkannya? Namun, tetap ada cara membersihkan noda krayon di tembok.

Anak-anak yang aktif dan punya rasa ingin tahu yang besar diyakini memiliki tingkat kecerdasan yang tinggi. Saat keinginan mengeksplorasi lingkungannya muncul, anak-anak mungkin akan melakukannya sambil bermain, semisal mengambil krayon lalu mencorat-coret dinding di sekitarnya.

Itu adalah perilaku yang wajar dan tak perlu dilarang. Krayon mengandung bahan pewarna dan lilin parafin yang jika digoreskan pada suatu bidang akan meninggalkan noda. Orangtua tak perlu khawatir dengan coretan anak-anak di tembok. Yang perlu dilakukan, setiap anak-anak selesai mencorat-coret tembok dengan krayon, usahakan segera membersihkannya.

Ada beberapa cara untuk membersihkan noda krayon pada tembok tanpa merusak cat. Simak langkahnya berikut ini.

1. Gunakan pasta gigi

membersihkan coretan crayon di dinding dengan pasta gigi
Bila tidak ada cairan pembersih khusus, pasta gigi bisa digunakan untuk menghilangkan noda krayon di tembok. (Shutterstock)

Pertama, coba gunakan pasta gigi. Oleskan pasta gigi pada kain kira-kira seperempat sendok makan. Kemudian gosokkan pasta gigi pada noda krayon dengan gerakan memutar dan hapus noda sebanyak mungkin. Setelah itu, gunakan kain yang dibasahi dengan air, lalu usap pasta gigi dan bekas krayon di dinding.

Baca juga : 

2. Coba dengan cairan pembersih noda

dengan cairan pembersih noda membersihkan crayon di dinding
Bila noda krayon di tembok masih membandel, cobalah bersihkan dengan cairan pembersih serbaguna menggunakan spons lembut. (Shutterstock)

Cara berikutnya jika masih terdapat sisa noda krayon yang membandel, coba hilangkan dengan cairan pembersih noda serbaguna. Oleskan cairan pembersih tersebut pada noda, selanjutnya gunakan spons lembut yang dibasahi dengan air plus setetes sabun cuci piring. Usapkan spons itu pada noda dengan gerakan melingkar sampai noda menghilang.

Jika di dinding terdapat sisa sabun cuci piring, gunakan kain yang dibasahi dengan air untuk membersihkannya dan keringkan dengan handuk. Yang perlu diingat, jangan gunakan spons kasar karena bisa merusak cat pada tembok.

3. Pertimbangkan cat tahan noda

Ada baiknya orangtua yang memiliki anak kecil mempertimbangkan penggunaan cat tahan noda. Ini menjadi salah satu inovasi produsen cat yang merancang produknya agar tak mudah mengikat kotoran. Noda pada dinding tak melulu datang dari kreativitas anak-anak, bisa juga berasal dari debu yang terbawa angin atau ketidaksengajaan menumpahkan makanan atau minuman.

Cat tahan noda memiliki karakter semikilap dan mengilap. Kilap tersebut bisa diketahui dengan melihatnya dari samping atau kemiringan 15–25 derajat. Syarat menggunakan cat tahan noda adalah permukaan dinding harus benar-benar rata. Jika tak rata, lubang-lubang kecil pada tembok akan terlihat. [*]