Memasang teralis pada hunian tidak saja meningkatkan rasa aman, tetapi juga mampu mendongkrak penampilan jika dilakukan dengan tepat.

Untuk itu, perhatikan lima hal ini saat memasang teralis agar rumah aman dan semakin semakin menarik.

1. Desain

Meski fungsi utama teralis adalah menjaga keamanan rumah, bukan berarti kita tidak perlu memperhitungkan desainnya. Jadikan teralis sebagai bagian dari elemen dekoratif rumah kamu dengan desain menarik sesuai konsep hunian. Pilihlah teralis dengan desain simpel apabila rumah memiliki konsep minimalis.

2. Bahan

 

Karena berfungsi sebagai pengaman rumah, bahan utama teralis harus diutamakan. Pilihlah teralis berbahan baja atau besi tempa, atau bahan lain yang kuat dan tahan lama. Lakukan pengecatan untuk meminimalkan terjadinya karat atau korosi.

3. Ukuran

Ukuran dari bahan dasar teralis juga harus diperhatikan agar elemen hunian ini tampil menarik. Misalnya, untuk jendela berukuran kecil, gunakan besi atau baja yang kecil pula, berbeda dengan bahan terali untuk pintu ataupun jendela besar. Jangan sampai alih-alih ingin tampil beda dan aman, kehadirannya malah mengganggu keelokan rumah.

 4. Warna

Warna teralis juga turut memengaruhi keindahan rumah. Oleh sebab itu, aplikasikan warna cat yang senada dengan bagian lain seperti dinding rumah, jendela, dan pagar. Bila ingin mengentalkan konsep minimalis, gunakan warna hitam atau putih pada teralis kamu.

5. Pemeliharaan

Agar teralis memberikan manfaat optimal, pemeliharaan menjadi suatu keharusan. Bersihkan secara berkala pengaman rumah ini agar terhindar dari kotoran. Membersihkannya secara teratur dan melakukan pengecatan secara berkala akan membuat elemen rumah ini tahan lama dan tetap elok.