Bahan bakar minyak boleh saja naik, tetapi jangan sampai Anda murung atau menurunkan kualitas hidup. Bahkan, di saat harga barang-barang merangkak naik, Anda masih tetap dapat menikmati gaya hidup yang diinginkan. Bukan hanya itu, Anda pun masih bisa mempercantik dan menata ulang interior rumah. Semua itu bisa terjadi asalkan tahu cara menyiasatinya.

Cara yang paling mungkin dan hemat adalah mendaur ulang barang-barang tidak terpakai yang terdapat di rumah Anda. Jika pernah menghadiri berbagai pameran kerajinan tangan di luar negeri, Anda pasti pernah menyaksikan berbagai produk yang menggambarkan betapa mereka mencintai lingkungan. Ya, banyak barang yang sebenarnya bisa didaur ulang untuk menjadi barang “baru” yang bernilai seni tinggi.

Terinspirasi dari berbagai pameran yang memanfaatkan produk daur ulang, Anda pun bisa melakukannya pada seluruh bagian rumah. Dimulai dari yang paling sederhana, botol selai, misalnya. Pada botol yang biasanya terbuat dari kaca beling dan memiliki tutup yang rapat ini, Anda bisa menggunakannya kembali sebagai tempat bumbu dapur yang kering seperti biji pala atau lada. Caranya cukup mudah, cuci bersih botol dan lepaskan stikernya dengan cara direndam di dalam air sabun. Setelah bersih, Anda keringkan. Bila perlu, Anda hiasi botol dengan cat khusus untuk beling dengan gambar dan motif yang unik. Selain itu, Anda bisa memberi label sesuai dengan bumbu yang disimpan.

Besek bambu sisa acara selamatan atau bekas kukusan dim sum juga bisa dimanfaatkan untuk tempat bawang merah dan bawang putih. Agar tampil menarik, besek bambu tadi bisa Anda lukis terlebih dahulu sebelum digunakan agar tampil lebih menarik. Bahkan, lazy susan yang jarang dipakai pun bisa berguna jika Anda tempatkan di dalam lemari karena akan memudahkan Anda mengambil barang-barang yang disimpan di bagian dalam lemari dengan cara memutar permukaan lazy susan.

Bosan dengan tampilan talenan kayu yang itu-itu saja? Ambillah kuas dan lukis talenan kayu bekas pakai tersebut dengan gambar atau motif yang menarik. Setelah itu, Anda beri pengait paku pada bagian tengah untuk menempelkan koleksi resep yang dicetak dari berbagai laman andalan. Setelah itu, gantunglah talenan resep tersebut di salah satu sisi dinding yang mudah dilihat.

Botol-botol kaca bekas tempat sirup atau kecap juga bisa didaur ulang menjadi vas bunga yang cantik. Setelah Anda bersihkan dan keringkan, lukis botol kaca tersebut dengan lukisan unik yang diberi warna-warna favorit. Setelah lukisan kering, Anda bisa meletakkan sekuntum mawar yang akan memberikan suasana yang menyegarkan bagi ruangan tersebut.

Saat membersihkan dapur, pastikan Anda bisa menggunakan kembali barang-barang tersebut menjadi benda yang lebih berguna. Selain unik, kreativitas Anda akan membuat dapur memiliki dan mencirikan karakter pribadi Anda. Dengan mendaur ulang perabot dapur, Anda ikut menjaga lingkungan. Bukan hanya itu, Anda juga bisa menghemat sejumlah rupiah yang bisa digunakan untuk kebutuhan lainnya yang lebih penting. Bahkan, jika serius menggarapnya, bukan tidak mungkin Anda bisa mendapatkan penghasilan tambahan dari mendaur ulang. Selamat mencoba! [AYA]

Klasikamus:

Kreativitas  adalah sebuah istilah yang dicetuskan oleh Alfred North Whitehead untuk menunjukkan suatu daya di alam semesta yang memungkinkan hadirnya entitas aktual yang baru berdasarkan entitas aktual-entitas aktual yang lain.

noted: percantik rumah dengan daur ulang perabot dapur