Tampil menarik itu bukan hanya untuk menarik perhatian lawan jenis. Ada banyak kesempatan ketika penampilan yang menarik akan sangat membantu Anda. Dalam pekerjaan, misalnya, penampilan Anda sudah dinilai sejak pertama kali melangkahkan kaki memasuki kantor.
Suatu ketika, sebuah perusahaan yang mencari seorang karyawan baru mengalami kebingungan. Pasalnya, setelah melakukan berbagai pengujian, ada dua orang kandidat yang memiliki pengetahuan dan keterampilan yang sama. Padahal, perusahaan tersebut hanya membutuhkan seorang karyawan baru. Akhirnya, diputuskan untuk memanggil kembali kedua orang kandidat tersebut untuk wawancara. Tidak sampai 15 menit keputusan sudah dibuat, yakni memilih seorang kandidat yang berpenampilan menarik.
Anda tentu tidak mengharapkan mengalami nasib buruk hanya gara-gara penampilan. Oleh karena itu, tidak ada salahnya Anda menggunakan waktu 5 menit saja untuk memperhatikan, apakah pakaian yang dikenakan tidak kusut, apakah perpaduan warna antar pakaian sudah sinkron, dan apakah merasa nyaman dengan pakaian yang dikenakan. Jika “ya”, Anda pun pasti merasa mantap dan penuh percaya diri dengan penampilan.
Berikut ini tips yang dapat Anda perhatikan jika hendak melakukan wawancara dengan sebuah perusahaan. Selalu teliti dahulu perusahaan tempat Anda akan diwawancarai. Sebuah perusahaan multinasional tentu memiliki tata cara berpakaian yang berbeda dengan perusahaan periklanan. Untuk bekerja di bank, Anda pasti selalu dituntut untuk tampil rapi, dan -untuk para pria- minimal harus mengenakan dasi. Lain lagi jika Anda hendak bekerja di sebuah perusahaan penerbitan atau menjadi wartawan, mungkin Anda dapat berpakaian relatif bebas, asal rapi dan bersih.
Secara umum, lebih aman jika Anda mengenakan kemeja atau blus berwarna terang dan tidak terlalu ramai dengan motif (atau bisa juga polos). Untuk bawahannya, Anda dapat mengenakan bahan berwarna gelap. Untuk perempuan, perhatikan apakah boleh mengenakan celana panjang, atau harus mengenakan rok. Untuk sepatu pria, pilihlah yang berwarna gelap (hitam atau cokelat), dan sebaiknya Anda menggunakan tali agar tampak lebih resmi. Untuk sepatu perempuan, jika terbiasa, Anda dapat menggunakan sepatu berhak. [ACA]
foto: shutterstock