Melihat Blur kembali merilis album setelah 12 tahun vakum, tentu sangat menyenangkan bagi penggemar britpop di seluruh dunia. Namun, kabar ini tidaklah menyenangkan bagi sang rival mereka terdahulu Liam dan Noel Gallagher, eks punggawa Oasis.

Kembalinya Blur setidaknya melahirkan rumor bahwa Oasis juga akan kembali bersama. Surat kabar Inggris The Mirror menulis, seorang sumber tepercaya mengatakan, Noel dan Liam sepakat untuk membentuk Oasis kembali. Tak ada pernyataan tertulis dan sumber itu menyebutnya sebagai “kesepakatan antarlaki-laki”.

The Mirror menulis motivasi Liam untuk rujuk kembali dengan saudara kandungnya karena dia kesulitan menemukan performa terbaiknya seperti saat di Oasis. Hal ini berbanding terbalik dengan Noel yang baru-baru ini merilis album keduanya, Chasing Yesterday, dengan bendera High Flying Birds. Album ini dianggap banyak pengamat sebagai pencapaian terbaik Noel Gallagher selama bermusik.

Kabar ini tentu melegakan banyak penggemarnya. Sebabnya, pada 2011, Noel mengatakan bahwa reuni Oasis tidak akan terjadi. Kalau pun terjadi, Noel mengatakan hal itu hanya untuk kebutuhan materi atau uang semata.

noted: menunggu oasis terbentuk kembali

foto: alternativenation.net