Peningkatan minat terhadap karya seni tak hanya terjadi pada jumlah kunjungan di sebuah pameran seni. Peningkatan minat ini juga bisa dilihat di level korporasi. Asri Winata (24), konsultan seni ISA Advisory, menjelaskan, beberapa perusahaan mulai tertarik untuk mempercantik kantor atau gedungnya dengan berbagai karya seni.

“Sebagai konsultan, kita kasih beberapa karya, mereka tinggal pilih mana yang tertarik untuk digunakan. Seleksi karya yang diajukan juga disesuai dengan bidang perusahaan tersebut bergerak. Biasanya, kita diberikan visi dan misi perusahaan untuk mencocokkan karya seni dengan karakter perusahaan, walaupun biasanya kembali lagi ujungnya ke selera pemilik perusahaan,” ujarnya.

Selain mengajukan rekomendasi karya seni dari segi artistik, tugas Asri sebagai konsultan seni yakni menjelaskan mengenai sisi investasinya. Asri biasanya memberikan rekomendasi, mulai dari artis yang berpotensi hingga akar sejarah karya seni tersebut. Namun, tak ditampik pula, terkadang selera pasar pun harus diikuti.

Permintaan karya seni dari perusahaan, Asri menjelaskan, tidak selalu untuk menambah segi artistik di kantornya. Ada kebutuhan lainnya, misalnya untuk rebranding, acara promo, atau koleksi. Sebuah perusahaan yang ingin mengadakan acara tidak semuanya membeli, ada juga yang sewa

“Kebutuhan perusahaan akan sebuah karya seni, tentunya berbeda dengan kebutuhan galeri seni. Ada juga yang menyewa karya seni untuk mendukung kegiatan atau acara perusahaan mereka, baik untuk promo atau hanya untuk sekadar dekorasi. Tapi, ya, kita juga akhirnya ikut mempersiapkan mulai dari instalasi lighting, letak dan cara menaruh serta menyimpan, dan hal pendukung lainnya,” ucapnya.

Untuk bisa memberikan banyak referensi karya kepada klien, tak pelak Asri juga harus terbang ke luar negeri dan membaca banyak referensi mengenai seni rupa. Referensi ini juga termasuk senjata bagi dirinya untuk bisa melayani kliennya lebih baik lagi.

“Kalau luar negeri, sih, belum banyak, ya. Lebih seringnya ke beberapa ekshibisi atau pameran seni untuk melihat perkembangannya. Karya seni seperti apa atau artis siapa yang sedang naik daun. Pengetahuan inilah yang menjadi cara saya menjembatani antara keinginan klien dengan selera pasar sekarang ini.” [VTO]