Anak yang aktif dan sehat akan menyenangkan hati siapa pun yang melihatnya. Bukan cuma asupan yang baik, kesehatan anak-anak juga perlu didukung dengan aktivitas fisik yang sesuai.
Anak-anak zaman sekarang kerap terlihat sibuk dengan gawai atau komputer dibandingkan melakukan aktivitas fisik seperti bersepeda atau bermain bola basket di lapangan bersama teman. Padahal aktivitas fisik semacam itu yang disarankan untuk mereka.
South East Asia Nutrition Survey (Seanuts) merupakan studi multisenter tentang status gizi mendalam di empat negara yaitu Indonesia, Malaysia, Thailand, dan Vietnam. Selama 12 bulan, SEANUTS meneliti status gizi, pertumbuhan, serta pola makan dan asupan gizi anak-anak berusia 6 bulan hingga 12 tahun.
Mengukur aktivitas fisik, Seanuts menemukan bahwa lebih dari setengah anak Indonesia dapat dianggap tidak aktif karena memiliki jumlah langkah sehari-hari yang terlalu sedikit dan terlalu banyak terpapar layar komputer dan televisi. Oleh karena itu, orangtua perlu mengajak dan mendukung anak untuk lebih banyak melakukan aktivitas fisik yang positif.
Sukses menggelar program Jr NBA, sebuah program pembinaan internasional yang bertujuan memperkenalkan olahraga basket dan gaya hidup aktif bagi anak-anak, Frisian Flag sebagai mitra penyelenggara program Jr NBA di Indonesia kembali menggelar program lain yang tidak kalah menarik yaitu Frisian Flag Ultimate Mission Camp 2016. Salah satu tujuannya adalah mendorong anak-anak untuk melakukan aktivitas fisik.
Sebanyak 18 anak dari 50 anak yang diseleksi telah terpilih untuk mewakili Indonesia dalam acara Frisian Flag Ultimate Mission Camp 2016 pertama di Singapura pada Agustus 2016. Anak-anak ini terpilih dari pencarian di seluruh pelosok negeri yang dimulai sejak Mei 2016.
Penyeleksian awal untuk mencari 50 finalis ini dilakukan dengan cara kontes foto di media sosial dan aktivitas di sekolah-sekolah dasar di Jadetabek. Sementara itu, pemilihan 18 pemenang yang akan mewakili Indonesia, dilakukan dari hasil kompetisi tantangan 1 hari yang melibatkan aktivitas fisik dan kreativitas. Nantinya, 18 anak ini akan bergabung dengan sejumlah anak-anak terpilih dari Singapura, Malaysia, dan Vietnam untuk ambil bagian dalam Camp 3 hari dari 19–21 Agustus 2016 di Singapura.
Frisian Flag Ultimate Mission Camp terlahir dari kerja sama antara Frisian Flag Indonesia dan The Walt Disney Company Southeast Asia untuk mengajak anak melakukan kebiasaan baik minum susu pada anak-anak usia 7 sampai 12 tahun, dengan menambahkan rasa dan keseruan dari Disney.
Frisian Flag Ultimate Mission Camp terdiri atas zona yang bertema “Disney Frozen†dan “Marvelâ€. Para peserta akan diajak untuk ambil bagian dalam tantangan yang menginspirasi mereka untuk bekerja sama dalam tim, menjadi kreatif serta berani seperti super heroes favorit mereka, yaitu Anna dan Elsa dari Disney Frozen serta Captain America dan Spider-Man dari Marvel.
Pada proses penyisihan yang dilakukan di Rumah Perubahan, Jakarta, ini, anak-anak diajak untuk berkompetisi dan melakukan kegiatan fisik yang sarat edukasi. Mereka juga dituntut mampu melakukan kegiatan seperti halnya karakter Disney atau Marvel idaman mereka. Salah satunya, sikap smart seperti yang dimiliki Iron Man, yaitu anak dituntut untuk berpikir cerdas dalam permainan puzzle. Begitu pula dengan karakter Elsa yang powerfull, yaitu anak dituntut mampu untuk melakukan tendangan bola ke dalam gawang.
Head of Corporate Affairs Frisian Flag Indonesia Andrew Ferryawan Saputro mengatakan, “Anak usia 7–12 tahun adalah usia rentan bagi anak untuk mengurangi minum susu karena dianggap sebagai minuman yang membosankan. Dan, ini sudah dibuktikan dalam sebuah survei yang dilakukan oleh Frisian Flag. Inisiatif untuk melibatkan karakter Disney Frozen dan superhero Marvel dalam kegiatan ini diharapkan dapat menyampaikan pesan-pesan positif termasuk mengajak anak untuk terus minum susu dan bergerak aktif untuk hidup sehat.†[AYA]
noted:Â Mendorong Anak Melakukan Aktivitas Seru