Makan adalah kebutuhan primer manusia dalam mencukupi kebutuhan pangannya. Saat ini, memasak yang identik sebagai hal rumit telah bertransformasi menjadi sesuatu yang lebih sederhana. Hal ini diakibatkan oleh sumber masakan yang semakin beragam dan inovasi yang semakin canggih dalam memunculkan pilihan-pilihan baru. Bahkan, manfaat memasak juga dapat dipandang sebagai sebuah skill atau kemampuan bertahan hidup.

Termasuk saat bulan Ramadhan, tidak sedikit keluarga yang memilih untuk memasak sendiri makanan sahur dan berbukanya dengan alasan tertentu. Ada beberapa manfaat yang dapat kamu temukan juga rasakan dengan memasak sendiri di rumah khususnya di bulan suci ini. Yuk, simak keempat manfaatnya berikut ini!

Menghemat pengeluaran

Keuntungan utama dengan memasak pangan sendiri adalah menghemat pengeluaran atau biaya untuk makanan. Walaupun hal ini juga bergantung dari jenis dan kualitas masakan yang dipilih, relatif lebih hemat jika dibandingkan membeli makanan di luar.

Alokasi biaya untuk memasak juga dapat diatur sesuai dengan kondisi masing-masing. Bahkan menghindari kondisi mubazir yang cukup rentan saat bulan puasa dengan membeli begitu banyak menu untuk berbuka puasa.

Sehat dan higienis

Memasak sendiri berarti Anda dapat menentukan alat dan bahan komposisi masakan. Karena untuk dikonsumsi sendiri, maka cenderung yang dipilih adalah sumber yang Anda percaya lebih baik dan diolah secara higienis. Apalagi sangat penting untuk menjaga imunitas tubuh saat berpuasa.

Hal ini dapat membuat masakan yang dibuat menjadi lebih sehat jika dibandingkan jajanan atau makanan di luar yang Anda belum tahu secara jelas sumber dan cara pengolahannya. Terlebih jika Anda memiliki alergi atau rentan terhadap bahan atau jenis makanan tertentu.

Melatih kreativitas

Walaupun terkadang suka bingung untuk menentukan masakan, dengan rutin memasak sendiri membuat Anda terlatih berpikir kreatif dalam mengkreasikan menu agar tidak bosan dan tetap meningkatkan nafsu makan.

Kreasi ini dapat berkembang seiring dengan kebiasaan yang dilakukan. Akan semakin menarik, jika Anda mengabadikan hasil masakan untuk melihat perkembangan kreasi masakan yang telah dibuat. Kemudian menu-menu berbuka atau takjil juga saat ini resepnya secara sederhana sudah begitu banyak tersebar di media sosial, sehingga dapat menjadi ajang eksperimen yang menyenangkan.

Merelaksasi stres

Terakhir, sebagai sebuah proses, memasak juga dapat menjadi cara dalam relaksasi diri dan mengurangi rasa tegang akibat stres. Karena saat memasak, Anda jadi memiliki fokus dari mulai menyiapkan alat dan bahan, mengolah makanan, hingga kemudian memunculkan perasaan tenang juga senang saat masakan tersebut selesai. Akan semakin menggembirakan jika menyatap masakan dengan orang tersayang.

Nah, itu dia 4 manfaat yang dapat Anda rasakan dari memasak di bulan Ramadhan, bahkan juga di bulan-bulan lainnya. Jadi, tertarik memulai masak di rumah untuk menu sahur dan berbuka?

Baca juga: Kenapa Makanan Manis Dianjurkan untuk Berbuka Puasa?