Buka puasa tanpa kurma, rasanya seperti makan sayur tanpa garam. Hambar. Buah asal Timur Tengah ini memang menjadi menu wajib buka puasa. Namun, tahukah Anda 6 manfaat kurma bagi tubuh saat menjalani puasa?

1. Memenuhi nutrisi tubuh

Kurma bisa dikatakan punya nutrisi yang sangat baik dan banyak. Sebagian besar kalori dari kurma berasal dari karbohidrat dan sisanya protein. Namun, dalam kurma juga ada kandungan vitamin dan mineral penting serta antioksidan tinggi.

Dalam kurma sendiri, ada vitamin, seperti B1, B2, B3, dan B5. Semakin lengkap dengan adanya vitamin A dan vitamin C. Oleh karena itu, mengonsumsi kurma berarti banyak nutrisi yang bisa diserap tubuh dari satu buah saja. Tak perlu takut manisnya karena kandungan gulanya, seperti glukosa, sukrosa, dan fruktosanya aman bagi tubuh dan alami.

2. Menjaga kesehatan pencernaan

Dengan 7 gram serat dalam proporsi 100 gram, kurma menjadi buah yang mampu memenuhi asupan serat harian. Seperti yang diketahui, serat punya manfaat untuk kesehatan pencernaan, misalnya mencegah sembelit dan melancarkan buang air besar.

Foto-foto: Iklan Kompas/ Iwan Andryanto.

3. Melindungi sel tubuh

Dalam kurma, ada kandungan antioksidan tinggi. Antioksidan punya fungsi penting bagi tubuh, yaitu melindungi sel dari radikal bebas. Ada tiga jenis kandungan antioksidan yang dimiliki kurma, yaitu sebagai berikut.

  • Flavonoid, antioksidan untuk mengurangi peradangan. Penelitian membuktikan, flavonoid mampu mengurangi risiko diabetes, alzheimer, dan jenis kanker tertentu.
  • Karotenoid, antioksidan untuk meningkatkan kesehatan jantung dan mengurangi risiko gangguan terkait mata.
  • Asam fenolik, punya sifat anti-inflamasi dan mampu menurunkan risiko kanker dan penyakit jantung.

4. Mempermudah persalinan

Bagi ibu hamil, kurma juga punya manfaat untuk membantu proses persalinan menjadi lebih lancar. Mengonsumsi kurma di beberapa minggu terakhir masa kehamilan bisa meningkatkan dilatasi serviks dan menurunkan kebutuhan akan persalinan yang diinduksi.

5. Mengurangi tekanan darah

Kandungan mineral di dalam kurma, salah satunya magnesium mampu membantu menurunkan tekanan darah. Selain magnesium, ada potasium yang membantu kerja jantung juga.

6. Membantu produksi ASI

Kurma juga membantu produksi air susu ibu atau ASI. Kurma yang sudah matang ternyata kaya akan zat besi dan kalsium yang bisa membantu produksi ASI lebih baik.