Kamera digital single-lens reflex (DSLR) dan mirrorless dapat menghasilkan foto-foto menakjubkan. Syaratnya, selain dapat mengoperasikan dengan baik, kita harus mau merawat perangkat ini dengan cermat.

Ada beberapa langkah mudah merawat DSLR dan kamera mirrorless. Pertama, kamu perlu membaca buku panduannya terlebih dulu. Biasakan untuk membaca dan mempelajari buku panduan (manual book) saat pertama kali menggunakan produk baru, termasuk kamera digital.

Kedua, jaga suhu dan kelembaban DSLR. Tidak sedikit kamera rusak lantaran jamur. Untuk itu, jaga kelembaban udara, di antaranya melengkapi tas kamera dengan silica gel. Bila dana cukup, belilah dry cabinet untuk menyimpan kamera dan perlengkapan fotografi lainnya.

Ketiga, biasakan membawa kamera DSLR kamu dengan tas khusus. Saat hendak membawa kamera bepergian, gunakanlah tas anti-air atau tas khusus kamera guna menghindari hal-hal tidak diinginkan, seperti kehujanan atau terbentur.

Keempat, berhati-hatilah saat memasang lensa DSLR. Kamu wajib berhati-hati saat memasang atau melepas lensa dari bodi kamera agar debu tidak mudah masuk dan menempel pada sensor. Saat ingin mengganti lensa, upayakan dilakukan di dalam ruangan, dan arahkan bodi kamera ke bawah.

Kelima, aktifkan fitur pembersih sensor. Untuk membantu menghindari risiko melekatnya debu pada bidang sensor, aktifkan fitur pembersih sensor (sensor cleaning). Lengkapi pula perlengkapan fotografi kamu dengan cairan pembersih lensa, blower, tisu lensa, dan lenspen.

Keenam, usahakan menghindarkan kamera DSLR dari paparan langsung sinar matahari. Hindari meletakkan atau menyimpan kamera di bawah terpaan sinar matahari langsung dalam waktu lama, atau di dalam mobil ketika udara panas karena dapat memicu rusaknya sensor.

Keenam, lepaskan baterai. Jika kamera DSLR tidak ingin digunakan dalam waktu lama, simpan perangkat ini di tempat khusus. Lepaskan pula baterai dari bodi agar daya listrik tidak “bocor”.

Merawat Kamera DSLR dan Mirrorless

Baca juga:
Light Painting, Teknik Unik Fotografi yang Menarik dan Menantang