Saat ini, denah rumah cenderung menjadi lebih sederhana, terutama jika lahannya terbatas. Dari situ tantangan yang lain muncul, membagi ruang dan fungsinya tanpa mengganggu satu sama lain.

Perubahan denah rumah terutama terlihat pada area servis. Dulu orang masih kerap memisahkan ruang tamu, ruang keluarga, ruang makan, dan dapur. Kini, sering kali rumah hanya punya satu area tengah. Satu area itu lantas menjadi ruang tamu, ruang keluarga, sekaligus ruang makan. Salah satu siasat kecil untuk memisahkan fungsi tanpa harus menambahkan tembok adalah membuat sekat rumah vertikal.

Anda bisa menggunakan penyekat ruangan semipermanen untuk membuat batas aktivitas. Ini membuatnya mudah dipindah-pindahkan, terutama ketika Anda membutuhkan ruang yang lebih luas jika suatu kali ingin mengadakan acara di rumah. Selain itu, sirkulasi udara dan cahaya tidak terganggu.

Pembatas temporer bisa berupa partisi biasa, partisi geser, atau partisi lipat. Materialnya pun bermacam-macam, misalnya kaca, kayu, atau kain. Kaca laminasi yang diberi stiker sandblast biasa digunakan untuk partisi. Dengan motif-motif tertentu, partisi kaca bisa menjadi elemen dekorasi yang menarik. Namun, yang patut diperhatikan, material ini kurang ramah anak karena lebih rawan pecah.

Rumah-rumah yang bergaya tropis cocok menggunakan partisi kayu yang menonjolkan serat-serat kayunya. Dengan material kayu, Anda juga bisa bermain pola. Partisi bisa dibuat dengan menata kayu secara vertikal, horizontal, atau diagonal dengan ukuran yang variatif. Namun, tentu saja permainan polanya tak sebatas itu. Anda bisa lebih banyak bereksplorasi. Sementara itu, partisi kain cocok untuk rumah minimalis yang tak ingin terlihat “berat”. Kombinasikan dengan kayu atau aluminium sebagai bingkainya.

Anda juga bisa menyekat ruangan dengan lebih praktis, menggunakan furnitur yang proporsinya pas, misalnya lemari atau rak buku. Selain praktis, cara ini bisa lebih fungsional. Rak buku yang cukup besar bisa menjadi pilihan tepat. Usahakan rak mempunyai dua sisi sehingga tidak ada sisi yang tampak sebagai bagian belakang. Di rak ini, Anda bisa menaruh buku-buku atau pajangan favorit, bahkan juga televisi.

Tak ketinggalan, gambar atau kerajinan tangan karya anggota keluarga pun bisa ditata di rak ini. Dengan penyekat, ruangan bisa mengakomodasi semua kebutuhan fungsi ruang sekaligus tetap tampak lega. [*/NOV]

Foto : Shutterstock.com