Nusa Tenggara Barat (NTB) menjadi salah satu destinasi wisata andalan di Indonesia. Bermacam obyek wisata ada di provinsi yang memiliki panjang garis pantai 2.333 kilometer dan sebaran 282 pulau tersebut. Salah satunya Mandalika.
Dengan luas 1.035 hektar, kawasan di Kecamatan Pujut, Lombok Tengah tersebut menjadi satu dari 10 Kawasan Strategis Pariwisata Nasional (KSPN). Sembilan lainnya adalah Danau Toba (Sumatera Utara, Kepulauan Seribu (DKI Jakarta), Bromo (Jawa Timur), Labuan Bajo (NTT), Yogyakarta, Wakatobi (Sulawesi Tenggara), Belitung (Bangka Belitung), Morotai (Maluku), dan Tanjung Lesung (Banten).
Mandalika yang juga menjadi Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) punya beberapa pantai yang masing-masing punya keunikan. Sebut saja Pantai Kuta, Pantai Seger, dan Tanjung Aan.
Di Pantai Kuta, pelancong bisa duduk bersantai di bawah pohon di tepi pantai sambil menikmati hembusan angina pantai sepoi-sepoi. Pelancong juga bisa membeli buah tangan seperti gelang dan kain tenun yang dijajakan dengan harga cukup bersaing.
Sementara di Pantai Seger, pelancong bisa bersantai di bawah atap rumbia menikmati pantai dengan latar cakrawala yang membentang. Kalau masih punya tenaga, Anda bisa mendaki bukit untuk menikmati pemandangan dari ketinggian.
Terakhir, Tanjung Aan. Pasir di tempat ini terasa lebih halus dibandingkan dua tempat sebelumnya. Di tempat ini pula Anda bisa menjumpai bukiut karang yang bisa didaki kalau mau melihat Tanjung Aan dari ketinggian. Dari tempat inilah Anda bisa melihat jajaran perahu yang tentu bakal menambah cantik pemandangan.
Potensi
Mengutip harian ini pada 29 Juli 2016, KEK Mandalika dibagi menjadi dua kawasan, yaitu umum (mixed area) dan mewah (luxurious area). Di mixed area akan dibangun hotel-hotel berbintang dengan kapasitas total 5.000 kamar, sarana konvensi dan arena pertunjukan berskala internasional, pertokoan, jalur pejalan kaki, infrastruktur olahraga air, dan sarana ibadah.
Di luxurious area bakal dibangun arena golf seluas 150 hektar. Ada pula resor Medclub yang memiliki jaringan wisata elite terluas di dunia. ITDC akan membangun infrastruktur wisata bawah air, dermaga, hingga sandaran kapal pesiar.
Dibangun pula kluster syariah (Islamic friendly cluster) untuk menarik turis Asia dan Timur Tengah. Pembangunan ini akan memperkuat identitas Lombok sebagai World Best Halal Tourism Destination dan World Best Halal Honeymoon Destination yang ditetapkan dalam World Halal Travel Summit/Exhibition 2015.
Demi target itu pula, penerbangan langsung dari Abu Dhabi ke Bandara Internasional Lombok akan dibuka. Dengan bermacam pesona tersebut, apa lagi yang menghalangi Anda untuk bertandang ke Mandalika? [ASP]
Artikel ini terbit di Harian Kompas
Foto: iklan Kompas/Antonius S.P.