SUMMARY
Sekelompok teman dekat di sebuah sekolah swasta semuanya tergila-gila pada murid cantik, Sun-ah (Kim Da-hyun). Satu-satunya anggota kelompok yang mengaku tidak suka adalah Jin-woo (Jung Jin-young), tetapi akhirnya ia juga mencintainya.
Jenis Film | Drama, Romance |
Produser | Song Dae-chan |
Sutradara | Cho Young-myoung |
Skenario | Giddens Ko, Cho Young-myoung |
Pemeran | Jung Jin-young, Kim Da-hyun, Demian, Kim Yo-han, Lee Min-goo, Lee Seung-jun, Kim Min-ju |
Rilisan | Studio Take, Jayuro Pictures, K-Movie Entertainmen |
- 21 Februari 2025
- 102 Menit
- 13+

You Are the Apple of My Eye menceritakan kisah cinta pertama yang penuh nostalgia dan emosi. Jin-woo (Jung Jin-young) adalah seorang remaja yang cenderung nakal dan tidak terlalu memikirkan akademis, sementara Sun-ah (Da-hyun) adalah siswi teladan yang disiplin dan menjadi idola di sekolahnya.
Meskipun kepribadian mereka bertolak belakang, Jin-woo mulai memperhatikan Sun-ah dan tanpa sadar menyukainya. Seiring waktu, keduanya membangun hubungan yang unik—dari pertengkaran kecil hingga kebersamaan yang membuat mereka semakin dekat.
Namun, seperti halnya cinta pertama, perjalanan mereka tidak selalu berjalan mulus. Film ini mengikuti kisah mereka dari masa sekolah hingga dewasa, menggambarkan bagaimana cinta pertama sering kali penuh dengan kebahagiaan, kehilangan, dan kenangan yang sulit dilupakan.
Sebagai remake dari film Taiwan yang sudah lebih dulu sukses, versi Korea ini tetap mempertahankan esensi dari cerita aslinya. Film ini tidak hanya sekadar kisah cinta remaja biasa, tetapi juga mengeksplorasi tentang pertumbuhan, perpisahan, dan bagaimana cinta pertama membentuk diri seseorang di masa depan.
Film romansa yang menyentuh hati

Alur cerita terasa natural dengan perkembangan karakter yang sangat baik. Penonton dapat melihat bagaimana Jin-woo yang awalnya cuek dan kekanak-kanakan perlahan berubah setelah mengenal Sun-ah, begitu juga bagaimana Sun-ah mulai melihat sisi lain dari Jin-woo yang membuatnya merasa nyaman.
Jung Jin-young berhasil membawa karakter Jin-woo menjadi sosok yang tidak hanya menyebalkan tetapi juga menggemaskan. Dia mampu menggambarkan perubahan emosional dari seorang remaja yang cuek menjadi seseorang yang memahami arti perasaan cinta dan kehilangan.
Sementara itu, Da-hyun yang berperan sebagai Sun-ah tampil sangat anggun dan cocok dengan karakter siswi teladan yang cerdas dan berkepribadian kuat. Sebagai debut akting layar lebarnya, Da-hyun memberikan performa yang cukup meyakinkan, terutama dalam menampilkan sisi emosional karakternya.
Visual dalam film ini sangat mendukung nuansa nostalgia dan hangat yang ingin disampaikan. Penggunaan pencahayaan lembut dan pemilihan lokasi syuting, seperti sekolah dengan latar yang klasik serta pemandangan kota kecil yang tenang, membuat penonton semakin larut dalam perjalanan Jin-woo dan Sun-ah.

Setiap adegan dibuat dengan perhitungan yang baik, dari suasana kelas yang riuh, taman yang menjadi tempat perbincangan rahasia mereka, hingga momen-momen kesepian yang terasa begitu mendalam.
Musik dalam film ini juga menjadi elemen penting yang memperkuat emosi cerita. Dengan balutan lagu-lagu bernuansa melankolis, setiap adegan terasa semakin menyentuh hati.
Bisa jadi, sebagian besar besar (Original Sound Track) OST dari film ini akan menjadi lagu favorit bagi banyak penonton, terutama bagi mereka yang menyukai romansa klasik ala drama Korea.
You Are the Apple of My Eye versi Korea adalah film yang mampu menghadirkan perasaan nostalgia tentang cinta pertama. Dengan kombinasi akting yang kuat, sinematografi yang indah, dan cerita yang relatable, film ini sangat direkomendasikan bagi para penggemar genre romansa yang menyukai kisah cinta sederhana namun penuh makna, serta bagi penggemar drama romantis Korea pada umumnya.
Review overview
Summary
8