Pernah menyalin catatan teman di kertas? Biasanya, kalau malas menyalin, beberapa orang memilih untuk memindai catatan tersebut. Namun, bagaimana jika Anda tak memiliki alat pemindai? Nah, Anda patut mencoba aplikasi Notebloc.

Aplikasi ini bekerja layaknya mesin fotokopi atau alat pemindai. Cara menggunakannya mudah, Anda hanya cukup memfoto catatan yang akan dipindai. Setelah itu, potong foto tersebut sesuai dengan bidang yang akan dipindai.

Dalam hitungan detik, catatan tersebut bisa disimpan dalam bentuk PDF maupun JPEG. Hasil pindai bisa dikirim langsung via e-mail maupun aplikasi percakapan seperti Whatsapp. Mudah, bukan?

aplikasi notebloc, pindai dokumen

Ukuran:
9,3 MB

Pengembang:
Notebloc

Unduh:
1 juta

Rating:
4,8