Seorang pejalan yang telah menyambangi begitu banyak negara suatu kali ditanya, mana tempat favoritnya. Ia menjawab, sebuah desa di lembah Norwegia. Juga menambahkan, Norwegia adalah salah satu tempat paling impresif yang pernah ia datangi.
Diakui banyak orang, Norwegia memang begitu menarik. Negara Skandinavia ini memiliki gunung, gletser, dan teluk-teluk yang indah. Oslo, ibu kotanya, adalah kota dengan banyak ruang publik hijau dan museum. Ada perahu dari zaman Viking pada abad ke-9 yang dipamerkan di Viking Ship Museum. Norwegia juga dikenal sebagai tempat yang sangat bagus untuk memancing, mendaki gunung, dan bermain ski.
Dari semua yang tersaji di Norwegia, ada satu magnet yang selalu menjadi daya tarik para penjelajah: Nordkapp. Tanjung Utara di Norwegia adalah titik paling utara di Benua Eropa. Titik ini bahkan lebih dekat ke Kutub Utara ketimbang ke Oslo.
Jika ingin merasakan pengalaman yang lebih spesial, berkunjunglah pada pertengahan Mei sampai akhir Juli. Pada periode ini, matahari tidak pernah turun sampai di bawah horison. Artinya, kondisi terang seperti siang hari akan bertahan sampai tengah malam, yang kerap disebut midnight sun. Anda juga akan mendapat sertifikat dari pengalaman berada di ujung dunia ini.
Rasakan pula beragam pengalaman lain di Norwegia, seperti tur kota dan mampir di Norway Art Museum, Arctic Cathedral dengan arsitektur yang mengesankan, atau pusat perbelanjaan di Strogata. Jangan lewatkan Honningsgav, kota pelabuhan tempat kapal pesiar besar dan mewah berlabuh.
Keelokan Skandinavia
Mumpung di Norwegia, kesempatan untuk menjelajah negara-negara Skandinavia lain yang sama-sama terkenal akan keelokannya pun terbuka lebar. Denmark dan Eslandia bisa menjadi pilihan.
Serap atmosfer Kopenhagen di Denmark dengan menyusuri kotanya. Saksikan patung Little Mermaid yang tersohor, yang membekukan momen ketika tokoh dongeng ini berubah menjadi manusia. Ada pula Nyhavn, distrik penuh kanal yang merupakan area berusia empat abad yang kini dipenuhi kedai dan restoran. Saksikan arsitektur Denmark yang megah di Christianborg Palace, Amalienborg Palace, dan Rosenborg Palace.
Eslandia layak menjadi bucket list banyak orang. Lanskap alamnya mengagumkan. Anda tak akan melewatkan Gulfoss Waterfall yang terbagi menjadi tiga anak tangga, Black Sand Beach dengan fenomena alam batu basal yang tersusun secara alami, atau air terjun megah Skogafoss dan Seljalandfoss.
Petualangan adalah cara terbaik untuk memakÂnai sekaligus menikmati hidup. Pastikan pengalaman Anda tak terlupakan dengan memperÂcayaÂkannya ke agen perjalanan tepercaya dan berpengalaman, Golden Rama Tours & Travel. Setiap keping momen pun akan menjadi kenangan berharga.
Artikel ini terbit di Harian Kompas edisi 20 Februari 2020.