Hill launch assist (HLA) masih menjadi teknologi terbilang anyar yang mampu meningkatkan kenyamanan berkendara. Dengan fitur ini, kemungkinan mobil mundur saat menanjak terbilang minim. Namun, hingga kini, teknologi keselamatan tersebut baru dijumpai pada beberapa jenis kendaraan. Oleh karena itu, rem tangan (rem parkir) masih menjadi komponen yang amat penting saat berkendara.

Agar rem tangan dapat bekerja baik dan mampu meningkatkan keselamatan berkendara, sebelum Anda tancap gas, aturlah jok kemudi senyaman mungkin dari posisi rem. Ini dilakukan agar kita lebih leluasa saat harus mengaktifkan rem tersebut.

Sementara itu, untuk menjaga rem tangan tetap awet dan bekerja maksimal, sebisa mungkin hindari menarik tuas rem secara penuh. Meski kabel rem tangan bersifat elastis, tariklah tuas seperlunya hingga mobil tidak bergerak. Ini dilakukan untuk menjaga usia kabel rem. Selain itu, kita tidak terlalu sulit saat ingin melepaskan tuas rem.

Jangan lupa untuk selalu menekan tombol release saat mengaktifkan rem parkir. Ini dilakukan agar gear menjadi awet dan mampu meningkatkan kerja sistem pengereman.

Saat parkir                                                                                                                             

Ketika Anda ingin memarkir mobil dalam waktu lama, alangkah baiknya bila tidak mengaktifkan rem parkir, apalagi dalam kondisi basah. Penggunaan rem parkir saat brake pad dan brake shoe basah akan memicu hadirnya karat pada piringan sehingga mengurangi daya cengkeram rem. Sudah barang tentu ini dapat mengganggu keselamatan berkendara.

Saat mobil tidak digunakan dalam waktu cukup lama, sebaiknya posisikan tuas transmisi pada posisi “P”, jika menggunakan transmisi matik. Namun, jika mobil Anda manual, gunakan balok atau benda berat lainnya untuk menahan mobil agar tidak tergelincir. Letakkan benda tersebut pada keempat ban. Pastikan pula mobil terparkir di tanah atau area datar yang bersih.

Melakukan perawatan berkala pada kaki-kaki kendaraan juga turut memengaruhi sistem pengereman. Bersihkan kotoran yang bertengger pada rem dan piringan. Jika sulit mengerjakannya sendiri, bawalah mobil ke bengkel tepercaya.

Sementara itu, Anda yang memiliki mobil dengan rem parkir di sisi kaki pengemudi hendaknya lebih berhati-hati supaya tidak salah saat ingin menginjak pedal kopling. [*/BYU]

Foto Shutterstock.