Teknologi dan perangkat komunikasi berkembang semakin canggih. Hal ini membuat banyak orang semakin mudah berkomunikasi. Terlebih lagi dengan kehadiran smartphone (ponsel pintar). Tanpa tatap muka, banyak aktivitas dapat dilakukan hanya dengan sekali sentuh. Mulai dari melakukan obrolan ringan hingga melakukan transaksi jual-beli.

Sebuah laporan dari Emarketer menyatakan bahwa akan terdapat dua miliar pengguna ponsel pintar aktif di seluruh dunia pada 2016. Indonesia merupakan salah satu negara yang mempunyai pertumbuhan terbesar, di bawah Tiongkok dan India. Bahkan, mengutip TechInAsia, Indonesia diprediksi akan memiliki lebih dari 100 juta pengguna aktif ponsel pintar pada 2018. Hal ini dapat menjadikan Indonesia memiliki populasi pengguna ponsel pintar terbesar keempat di dunia setelah Tiongkok, India, dan Amerika Serikat.

Klasikamus
Aplikasi internet adalah layanan yang digunakan oleh pengguna internet yang menggunakan infrastruktur ISP (Internet Service Provider).

Tingginya frekuensi penggunaan ponsel pintar di Indonesia membuat penggunanya berusaha mencari operator jasa telekomunikasi seluler yang ekonomis dan semakin memudahkan segala aktivitas komunikasi mereka. Salah satunya adalah XL.

Pelanggan XL kini bisa merasakan isi pulsa online langsung dari ponsel pintar menggunakan kartu kredit atau debit berlogo Visa atau Mastercard. Layanan terbaru dari XL ini diberi nama Isi Pulsa Otomatis. Layanan ini dapat ditemukan di aplikasi MyXL, situs web isipulsa.xl.co.id, dan kode akses *123*34# melalui ponsel oleh seluruh pelanggan XL, Axis Prabayar, maupun Pascabayar.

Pelanggan akan diarahkan ke situs web untuk transaksi perdana layanan Isi Pulsa Otomatis. Kemudian, lakukan tiga langkah berikut: pilih nominal, isi detail kartu untuk pembayaran, dan selesai. Registrasi dipermudah hanya dengan membuat 6 digit M-PIN.

Para pelanggan kartu XL diberi pilihan untuk mendaftarkan diri ke Isi Pulsa Otomatis. Setelah mendaftar, para pelanggan akan mendapatkan akun sebagai pelanggan terdaftar. Jika tidak ingin daftar tidak masalah. Namun, sayangnya, bagi yang tidak daftar akan melewatkan banyak manfaat yang diberikan oleh fitur ini.

Pelanggan terdaftar bisa menambahkan 10 nomor favorit ke dalam akun dan melakukan isi pulsa untuk nomor tersebut. Di dalam akun yang hanya bisa diakses dengan M-PIN, pelanggan bisa menambahkan hingga 2 kartu sebagai sumber dana. Belum lagi khusus pelanggan terdaftar isi pulsa bisa dilakukan kurang dari 30 detik via *123*34#. Jadi, XL tidak hanya memiliki sistem yang terjamin keamanannya, tetapi juga nyaman bagi pelanggan.

Bagi pelanggan kartu XL yang menggunakan kartu Visa, segera cek isipulsa.xl.co.id karena ada promo menarik setiap bulan. Selain mengeluarkan layanan Isi Pulsa Otomotis, XL menghadirkan promo menarik, yaitu nikmati bonus pulsa Rp 100.000 untuk 100 pelanggan baru dan 100 terdaftar tiap hari. Promo ini berlangsung dari 26 Februari hingga 28 Februari 2015. [*/ACH]

noted: makin mudah isi pulsa dengan kartu kredit via telepon pintar