Memasuki bulan suci Ramadhan, fokus beribadah menjaga prioritas utama bagi umat Muslim. Agar tujuan tersebut tercapai optimal, kamu butuh strategi mengatur finansial dengan baik. Ini merupakan langkah awal agar ibadah puasa berjalan lancar dan khusyuk.

Berikut ini adalah 5 strategi mengatur finansial saat Ramadhan yang bisa kamu lakukan.

1. Kalkulasikan pemasukan dan pengeluaran

Langkah awal yang harus dilakukan adalah mengalkulasikan pemasukan dan pengeluaran, yakni dengan menghitung dengan cermat semua pemasukan yang akan Anda terima saat Ramadhan, mulai dari gaji bulanan, pendapatan sampingan, hingga THR.

Setelah mengetahui jumlah pemasukan, rencanakan pengeluaran selama bulan Ramadhan. Tentukan alokasi dana untuk kebutuhan pokok, mulai dari makan sahur dan berbuka, membayar tagihan listrik dan internet, serta untuk kegiatan sosial seperti buka puasa bersama, dan mudik Lebaran. Tak kalah penting, siapkan anggaran untuk sedekah dan berbagi kepada sesama.

2. Belanja seperlunya

Agar terhindar dari belanja berlebihan selama Ramadhan, belanjalah seperlunya dan sesuai kebutuhan, contohnya kebutuhan pokok. Selain membantu finansial, upaya ini dapat membantu Anda agar lebih fokus pada ibadah puasa.

Dan jangan lupa, meski diskon atau potongan harga menarik turut mewarnai bulan Ramadhan di mal-mal atau pusat perbelanjaan, Anda harus berpegang pada rencana keuangan yang telah dibuat. Pertimbangkan dengan matang, apakah sebuah pembelian benar-benar diperlukan atau hanya bersifat impulsif karena adanya diskon atau harga menarik.

Baca juga: 7 Langkah Menata Finansial di Awal Tahun

3. Tetap menabung

Sama seperti saat-saat sebelum Ramadhan, tabungan menjadi bagian penting yang perlu diperhatikan. Manfaatkan sebagian dari pemasukan Anda untuk ditabung.

Selain untuk memenuhi kebutuhan lain, atau sesuatu yang mendesak, tabungan juga bisa dimanfaatkan sebagai modal untuk merayakan Lebaran bersama keluarga dan orang-orang terdekat.

4. Buatlah daftar menu makanan selama Ramadhan

Membuat daftar menu makanan untuk berbuka dan sahur selama sebulan penuh juga merupakan salah satu strategi agar finansial terjaga di saat Ramadhan. Pastikan, selain mempertimbangkan harga bahan makanan, Anda harus mengedepankan nutrisi dari menu makanan yang hendak dihidangkan bersama keluarga.

Tak kalah penting, sebisa mungkin hindari terlalu sering berbuka puasa di restoran atau tempat makan lainnya yang membutuhkan biaya besar. Selain membuat Anda menjadi lebih boros, menu yang dihidangkan belum tentu kaya nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh kita.

5. Komitmen dengan rencana finansial

Cara terbaik agar dana yang Anda miliki tetap terjaga saat Ramadhan adalah dengan terus berkomitmen terhadap rencana keuangan yang telah ditetapkan. Waspada pula terhadap “godaan-godaan”, baik yang dijumpai di mal ataupun di tempat-tempat yang biasanya sudah mulai diramaikan dengan spanduk atau label bertuliskan “Sale”.

Kita juga pelu menjaga diri saat berkumpul bersama rekan kerja atau teman-teman “tongkrongan”. Karena gaya hidup hedonisme dapat “menular” saat kita berada di tengah orang-orang bergaya hidup mewah.