1. Atur sesuai bentuknya
Sebelum mulai memanggang dengan microwave, aturlah letak bahan makanan yang hendak dipanggang sesuai bentuknya. Usahakan agar makanan yang lebih tebal berada pada bagian terluar wadah. Namun, jika bahan-bahan makanan yang ingin dipanggang memiliki ketebalan yang relatif sama, letakkan secara melingkar dan biarkan bagian tengah wadah kosong.
2. Putar wadah
Agar tingkat kematangan merata, untuk sejumlah jenis makanan, perlu dilakukan perputaran wadah atau membalik bahan makanan tersebut. Gunakan sarung tangan tebal atau tahan panas saat memegang wadah atau hendak membalikkan bahan makanan. Perhatikan pula lamanya pemanggangan dengan microwave agar makanan matang sempurna dan lezat.
3. Perhatikan ukuran wadah
Tak kalah penting, perhatikan ukuran wadah makanan. Terlebih jika bahan makanan tersebut mengembang ketika sudah matang, misalnya bahan makanan mengandung sereal, selai, atau susu cair. Wadah yang kurang besar dapat berisiko makanan meluap keluar.
4. Hindari wadah berbahan besi
Dalam memanggang, tidak boleh menggunakan wadah makanan berbahan besi. Hal ini karena gelombang mikro yang dihasilkan oleh microwave tidak mampu menembus logam, bahkan dapat memicu percikan api. Biasakan menggunakan wadah makanan berlogo khusus yang aman digunakan pada microwave.
5. Kenali karakter bahan makanan
Tak kalah penting, kenali karakter bahan makanan yang akan dipanggang dengan microwave. Misalnya, ketika ingin memanggang daging, hendaknya daging tersebut dilapisi dengan aluminium foil terlebih dahulu. Selain itu, bila ingin memasak sayur dengan dipanggang, hendaknya menggunakan wadah khusus.