Gejala gangguan pada mobil tidak selalu muncul seketika saat mesin dinyalakan. Ada kalanya gejala tersebut malah terasa saat mobil dipacu dalam kecepatan relatif tinggi. Misalnya saat berada di kecepatan di atas 70 kilometer per jam, mobil terasa bergetar dan terdengar suara berdengung dari arah ban. Lain hal ketika mobil dibawa pelan, dua hal tersebut malah tidak timbul sama sekali.
Jika mobil terasa bergetar dan terdengar suara dengung saat mengemudi dalam kecepatan tinggi, setidaknya ada dua bagian yang patut dicermati, pertama adalah ban dan velg.
Saat mengemudi, tanpa disadari mungkin Anda pernah menghantam lubang jalan yang membuat roda menjadi tidak balance. Untuk memastikan, bawalah mobil ke bengkel dan lakukan balancing atau menyeimbangkan roda. Jangan hanya percaya dan mengandalkan angka yang ditunjukkan mesin, tetapi perhatikan dengan saksama apakah roda tersebut pada saat berputar terlihat oleng.
Kalau dari hasil pemeriksaan tersebut ternyata roda masih dalam kondisi yang baik, langkah berikutnya adalah mengecek kondisi “kaki-kaki†mobil bagian depan. Di sini, bagian yang perlu diperhatikan antara lain ball joint, bushing arm, serta tierod kemudi.
Saat mengecek bushing, periksa apakah mur yang mengikat komponen tersebut masih dalam keadaan kencang atau sudah kendur. Ada baiknya Anda meminta mekanik bengkel membongkar bagian kaki agar bisa dilihat semua apakah ada bagian yang sudah aus dan perlu diganti. Hal ini perlu dilakukan karena sering kali dari luar mur terlihat dalam keadaan terpasang kencang, padahal di bagian dalam sudah aus.
Sementara itu, suara dengung yang muncul saat mengemudi dalam kecepatan tinggi bisa muncul karena ada masalah pada bearing roda. Gejala rusaknya bearing depan bisa kita identifikasi lewat suara berdengung yang ritmenya naik turun seiring kecepatan kendaraan. Kalau komponen yang satu ini sudah rusak, segera ganti dan jangan ditunda karena kalau didiamkan bisa merambat ke bagian lain seperti as roda dan hub roda yang harganya lumayan tinggi. [ASP]
noted: getaran dan dengung kala melaju
foto: shutterstock