Hasil ini dirilis pada Rabu (20/3/2024) sebagai peringatan Hari Kebahagiaan Internasional PBB yang jatuh pada tanggal 20 Maret setiap tahunnya.
World Happiness Report ini mengacu pada survei global di lebih dari 140 negara. Pemeringkatan kemudian dilakukan dengan mengevaluasi data dan kehidupan rata-rata di setiap negara tersebut selama tiga tahun.
World Happiness Report
“Finlandia memenuhi semua aspek dalam survei yang diberikan,” ujar Profesor Emeritus Ekonomi dari Vancouver School of Economics dan salah satu pendiri World Happiness Report John Helliwell.Menurutnya, di survei ini, peserta survei di setiap negara itu diminta untuk menilai kehidupannya, tentang apa yang dirasa penting. Ada enam variable yang dinilai dalam laporan ini, yakni PDB per kapita, dukungan sosial. harapan hidup sehat, kebebasan, kemurahan hati, dan persepsi korupsi.
Masyarakat Finlandia ternyata memegang norma kebaikan mulai dari hal terkecil. Ketika berkunjung ke sana, kamu mungkin akan takjub dengan kehidupan mereka.
“Dompet yang terjatuh di jalan pasti akan dikembalikan utuh tanpa kekurangan. Di sana orang-orang saling membantu setiap hari. Termasuk dalam hal pemerataan kesehatan dan pendidikan berkualitas tinggi yang bisa dirasakan semua orang tanpa terkecuali. Sehingga semua orang memiliki titik awal yang sama,” ujarnya.
Menariknya, kebahagiaan itu juga membawa efek yang sama kepada para imigran. Finlandia juga tercatat sebagai negara dengan populasi imigran yang bahagia. Jadi, menurut Helliwell, kebahagiaan tersebut jadi sesuatu yang siap dibagikan dengan pendatang baru.
Temuan menarik
Tahun ini, laporan kebahagiaan dunia untuk pertama kalinya memiliki riset berdasarkan kelompok umur. Ternyata skor kebahagian responden yang berumur di bawah 30 tahun di Amerika Serikat dan Kanada jauh lebih rendah daripada yang berusia 60 tahun ke atas.Ini terlihat pada pemeringkatannya. Di Amerika Serikat, untuk kelompok umur 30 tahun ke bawah, berada di peringkat 62. Berbanding jauh dengan kelompok umur 60 tahun ke atas yang berada di posisi 10.
Posisi ini tidak jauh beda dengan Kanada. Kelompok umur 30 tahun ke bawah di peringkat 58, sedangkan untuk 60 tahun ke atas berada di peringkat 8.
“Skor rendah ini bukan karena kurangnya pendidikan, pendapatan yang lebih rendah, atau kesehatan yang buruk. Ini tentang apa yang mereka pikirkan tentang kehidupan mereka. Jadi ini masalah suasana hati,” katanya.
Helliwell mengaitkan penurunan tersebut sebagian dengan informasi yang dikonsumsi oleh anak muda di empat negara penutur bahasa Inggris tersebut.
“Mereka [anak muda] mendengar berita yang membuat mereka tidak bahagia dan mereka mungkin membagikannya, dan itu bisa membuat mereka semakin tidak bahagia,” ujarnya.
Selain itu, Helliwell juga menyoroti sifat dari apa yang sedang terjadi.
“Hampir di semua institusi, orang-orang di Amerika Utara tampaknya berdebat tentang hak, tanggung jawab, dan siapa yang harus melakukan apa untuk memperbaiki keadaan dan siapa yang harus disalahkan atas hal-hal yang tidak berjalan baik di masa lalu,” kata Helliwell.
Ini yang membuat Amerika Serikat keluar dari 20 besar dan berada di peringkat 23, di atas Jerman (24) yang juga turun.
Bagaimana Indonesia?
Negara kita berada di peringkat 80. Posisi Indonesia jauh dari negara Asia Tenggara lainnya, antara lain Singapura (30), Malaysia (59), dan Thailand (58).Untuk kelompok umur 30 tahun ke bawah, Indonesia berada di urutan 75, sedangkan untuk kelompok umur 60 tahun ke atas berada di urutan 79.
Berdasarkan laporan negara paling bahagia ini, untuk kelompok umur 15-24 tahun, Indonesia disandingkan dengan negara berpenghasilan rendah seperti Aljazair, Turki, Banglades Srilanka, Tajikistan, dan Afrika Selatan. Negara-negara tersebut mengalami penurunan kepuasan hidup.
Ini berbanding terbalik dengan negara barat, yang sebagian besar di Eropa, yang pada kelompok umur tersebut tidak ada perubahan. Bahkan, beberapa di antaranya mengalami kenaikan.
Daftar 20 negara paling bahagia di dunia pada 2024
1. Finlandia
2. Denmark
3. Islandia
4. Swedia
5. Israel
6. Belanda
7. Norwegia
8. Luksemburg
9. Swiss
10. Australia
11. Selandia Baru
12. Kosta Rika
13. Kuwait
14. Austria
15. Kanada
16. Belgia
17. Irlandia
18. Ceko
19. Lituania
20. Inggris