Rem adalah salah satu komponen mobil paling penting, yang akan selalu digunakan sebagai sistem keselamatan pada saat berkendara. Namun, performa rem akan terus menurun seiring penggunaan. Untuk memastikan rem dalam kondisi baik, tidak harus selalu pergi ke bengkel loh, tapi bisa juga dilakukan sendiri.

Berikut beberapa cara yang bisa dilakukan untuk pengecekan kondisi rem mobil.

1. Perhatikan injakan pedal rem

injak rem mobil

Cobalah dengan merasakan injakan pada pedal rem mobil Anda. Anda patut waspada apabila injakan terasa sangat lembut dan tidak wajar. Ini dapat terjadi karena berbagai alasan, di antaranya adanya air atau udara yang masuk ke dalam sistem pengereman. Begitu pula pedal rem yang sangat keras, menjadi indikasi adanya komponen pengereman seperti servo atau booster rem yang sudah rusak.

2. Cermati suara saat mengerem

Minimnya perawatan sering kali membuat sistem pengereman mengeluarkan suara melengking saat mengerem. Untuk itu, coba cermati saat pedal rem mobil Anda diinjak. Ada beragam alasan hadirnya suara melengking, di antaranya kampas rem yang kotor atau telah usang. Tak hanya itu, suku cadang yang tidak berkualitas juga menjadi penyebab timbulnya suara yang mengganggu tersebut.

baca juga : 

3. Rasakan getaran setir

Merasakan getaran pada setir juga dapat membantu kita mendeteksi kondisi sistem pengereman. Bila kemudi terasa bergetar saat mobil melaju bisa jadi disebabkan adanya kaliper rem yang lengket sehingga tidak dapat bekerja normal. Lengketnya kaliper dapat disebabkan adanya korosi atau karat pada komponen tersebut.

4. Cermati rem parkir

rem tangan

Pada rem parkir atau rem tangan terdapat gerigi yang berfungsi mengunci posisi rem. Saat tongkat rem ditarik biasanya terdengar suara “klik” beberapa kali. Hal ini dapat menandakan kondisi rem dalam kondisi baik. Namun, jika rem ditarik dan terasa sangat lembut, serta suara “klik” yang minim, dapat mengindikasikan adanya gangguan pada sistem pengereman.

5. Periksa minyak rem

Memeriksa kondisi minyak rem yang terdapat pada reservoir minyak rem adalah hal simpel yang bisa membantu kita mendeteksi adanya gangguan sistem pengereman. Bukalah kap mesin dan lihat volume minyak rem pada tabung tersebut.

Pastikan cairan tersebut berada pada batas yang ditentukan. Apabila berkurang drastis atau berada di bawah batas normal, rem akan mengalami gangguan, bahkan dapat memicu terjadinya rem blong.