Potensi wisata Pulau Belitung semakin bergaung setelah kemunculan film Laskar Pelangi (2008). Wisatawan domestik maupun mancanegara sering merekam pesonanya. Pulau penghasil timah ini menjadi tempat wisata yang tepat bagi para penggemar pantai.

Pemandangan pasir putih akan lebih sering dijumpai. Semakin berkesan jika Anda bisa mengambil momen yang tepat untuk mendapatkan keindahan matahari terbit dan tenggelam. Tentunya, saat berada di lokasi pantai yang tepat pula. Berikut ini empat pantai yang tak boleh dilewatkan ketika Anda berlibur di Belitung.

Pantai Tanjung Tinggi
Namanya semakin dikenal setelah digunakan sebagai lokasi pengambilan gambar Laskar Pelangi. Pantai yang berada di Desa Tanjungtinggi, Sijuk, ini memiliki gugusan batu granit berukuran besar yang menjulang tinggi. Ombak di Pantai Tanjung Tinggi relatif tenang sehingga wisatawan masih bisa berenang tanpa harus takut terseret arus ombak. Dari pusat kota, pantai dapat ditempuh sekitar 30 menit perjalanan.

Pantai Tanjung Kelayang
Sejajar dengan Pantai Tanjung Tinggi, terdapat Pantai Tanjung Kelayang. Pantai ini paling terkenal di antara yachter. Selama beberapa tahun terakhir, pantai ini juga difungsikan sebagai stop point pelaksanaan sail. Pada 2011, Pantai Tanjung Kelayang dinobatkan sebagai pusat Sail Wakatobi Belitong. Biasanya, wisatawan menikmati keindahan pantai dalam perjalanan menuju Pulau Lengkuas karena jarak pantai yang relatif dekat dengan Pulau Lengkuas.

Pantai Punai
Bertolak ke sebelah tenggara Belitung, wisatawan bisa bersantai di Pantai Punai. Lokasinya berada di Desa Tanjung Kelumpang. Berbeda dengan pantai khas Belitung lain yang memiliki batu granit besar, pantai ini justru berhiaskan pasir putih dengan batu granit kecil. Suasananya pun lebih tenang. Di depan pantai, tampak pulau kecil bernama Pulau Punai. Dulunya, pulau ini memperlihatkan banyak burung punai. Apabila ingin menuju pulau ini, Anda hanya perlu berjalan kaki jika air sedang surut.

Pantai Serdang
Lain pula ketika Anda berada di Belitung Timur. Nikmatilah pesona Pantai Serdang di Kota Manggar. Ombak di pantai ini cenderung lebih besar dibandingkan pantai-pantai lokal lainnya. Lokasinya sering kali menjadi magnet para fotografer. Komposisi pasir putih, langit biru, dan warna-warni perahu nelayan jadi obyek yang indah dalam frame. Inilah pantai yang tepat jika Anda ingin menyaksikan momen sunrise. Setelah mengenal empat obyek wisata pantai di Belitung, apakah Anda bersiap untuk membuktikan keindahannya langsung? [*/GPW]